Sabtu, 15 Agustus 2015

Dipingit, Kirana Larasati Kirim-kiriman Surat dengan Calon Suami


Social Media
Login     Tribun JualBeli
Sabtu, 15 Agustus 2015

Dipingit, Kirana Larasati Kirim-kiriman Surat dengan Calon Suami

Sabtu, 15 Agustus 2015 19:58

Dipingit, Kirana Larasati Kirim-kiriman Surat dengan Calon Suami
Warta Kota/Nur Ichsan
CJR The Movie 2 - Kirana Larasati, pemeran tokoh Chelsea, hadir pada acara peluncuran poster teaser film CJR The Movie 2, Road Trip USA , di Kantor Falcon Pictures, Jakarta Selatan, Jumat (4/4). Film yang akan mengambil lokasi syuting di Amerika dan Indonesia ini akan berlangsung selama 2 minggu. Dalam film ini para personel CJR akan memerankan diri sendiri, film ini akan dimulai dengan keputusan Bastian yang mengundurkan diri dari Coboy Junior hingga membuat mereka kehilangan, tapi untungnya mereka mempunyai produser yang selalu memberi semangat dan memberikan nama baru yaitu CJR. (Warta Kota/nur ichsan) 

TRIBUNPEKANBARU.COM, JAKARTA - Aktris Kirana Larasati sebentar lagi akan menggelar pesta pernikahan dengan Tama Ganjar. Saat ini, bintang film Turis Romantis itu sedang menjalani tradisi pingitan. Ia pun harus menahan rasa rindunya untuk bertemu dan pergi dengan calon suami selama masa pingitan itu berlangsung.

"Aplikasi pesan singkat sengaja aku block supaya ngga bisa komunikasi. Tapi akhirnya, aku bikin surat aja pakai tulisan tangan. Terus dikirim via pos," ucap Kirana, ketika ditemui di Pameran Jakarta Wedding Festival 2015, Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat.

Pada saat menjalani tradisi tersebut, wanita berusia 27 tahun ini dilarang berkomunikasi ataupun bertemu dengan calon suaminya. "Katanya sih, biar pangling di hari pernikahan," ujarnya seraya tersenyum sumringah.

Ia juga masih ngga menyebutkan kapan tanggal hari berbahagianya tersebut. Namun, pesta pernikahan tersebut dipastikan akan menggunakan konsep semi outdoor pada acara respsi, dan tradisi Minang pada saat akad nikah. (*)



from pekanbaru tribunnews

0 komentar:

Posting Komentar