- Tribun Jakarta
- Warta Kota
- Tribun Jogja
- Tribun Jabar
- Surya
- Tribun Jateng
- Tribun Bali
- Banjarmasin Post
- Sriwijaya Post
- Bangka Pos
- Tribun Batam
- Tribun Jambi
- Serambi Indonesia
- Tribun Kaltim
- Tribun Lampung
- Tribun Manado
- Tribun Medan
- Tribun Pontianak
- Tribun Pekanbaru
- Tribun Timur
- Tribun Sumsel
- Pos Kupang
- Pos Belitung
- Surya Malang
Ade Agus Hartanto Gantikan Agustaruddin di FPTI Riau
Minggu, 2 Agustus 2015 22:12
Laporan Wartawan tribunpekanbaru.com: Alee Kitonanma
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Anggota Komisi E DPRD Riau, Ade Agus Hartanto terpilih sebagai Ketua Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Riau periode 2015-2019 melalui Musyawarah Provinsi (Musprov) IV FPTI Riau.
Ketua pelaksana Musprov IV FPTI Riau, Yudi mengatakan, saat pemilihan ada dua calon yang menjadi kandidat, yakni Agus Hartanto, dan Agustaruddin. Dalam pemilihan ada 12 suara yang diperebutkan masing-masing calon. Sebanyak 11 suara dari pengurus cabang (Pengcab) kabupaten/kota dan satu suara dari Pengprov FPTI Riau.
"Pak Ade berhasil memperoleh 10 suara dan Pak Agustarudin dengan dua suara. Pemilihannya sendiri berlangsung demokratis," kata Yudi, Sabtu (2/8) kemarin.
Dalam Musprov FPTI Riau tersebut juga dibahas langkah-langkah atau strategi yang akan dilakukan pengurus baru FPTI Riau untuk empat tahun ke depan. Terutama menyiapkan berbagai iven yang akan diikuti nantinya.
Sementara itu, Ade Agus Hartanto mengatakan, banyak pekerjaan prioritas yang harus segera dilakukan, terutama dari kepengurusan yang lama, yang juga harus dilaksanakan dalam waktu dekat.
"Program kerja pengurus lama yang belum terlaksana akan kita laksanakan dulu, seperti pembentukan pengurus cabang (Pengcab) FPTI Kuansing, serta memperkuat Pengcab-pengcab yang sudah terbentuk," kata Ade Agus Hartanto.
from pekanbaru tribunnews
0 komentar:
Posting Komentar